Game Remnant: From the Ashes dan The Alto Collection Gratis di Epic Games

Game Remnant: From the Ashes dan The Alto Collection Gratis Epic Games

Tech Hijau™ – Tidak tanggung-tanggung! Epic Games masih menggratiskan game berbayar di minggu ini. Terdapat ada 2 game yang digratiskan yakni Remnant: From the Ashes dan The Alto Collection Gratis.

Kembali lagi nih, maaf gak lama update lagi haha. Jangan jadi kebiasaan yang keterusan. 😆

Pada minggu lalu Epic Games telah menggratiskan game Wilmot’s Warehouse dan 3 out of 10. Jujur saja nih Admin tidak post game tersebut karena memang kurang menarik untuk dimiliki.

Jadi saya skip saja game tersebut, dari genre tidak terlalu cocok buat saya. Bukan hanya itu, mungkin saja kalian juga tidak bakalan berminat klaim game tersebut. 😅

Game Remnant: From the Ashes dan The Alto Collection
Game Berbayar Gratis

Tanpa panjang lebar langsung kita bahas, game gratis yang kita dapatkan pada minggu ini seharusnya ada ada 3 game, yaitu Remnant: From the Ashes, The Alto Collection dan TROY: A Total War Saga.

Namun game satunya lagi hanya bisa kalian klaim dalam waktu 24 jam saja! Tetapi untungnya saya sempat share di stories instagram di @techhijau.my.id. Nah buat kamu yang gak mau ketinggalan, bisa follow instagram blog saya disana.


Remnant: From the Ashes

Remnant adalah game Co-op buatan Gunfire Games dan Perfect World Entertainment yang menggabungkan dari berbagai aspek game looter-shooter secara prosedur, namun dengan tambahan genre survival horror dalam melawan para mahluk-mahluk monster yang menyeramkan.

Didalam game ini memiliki sedikit elemen souls-like yang menyertakan di suatu tempat mirip checkpoint dan sekaligus juga dapat mereset kembali keberadaan musuh-musuh yang telah kamu basmi.

Berbekalkan dengan perlengkapan senjata yang seadanya (tidak modern), nampak ada sebuah kesan menarik yang ingin dimunculkan oleh game ini.

Yang jelas game ini sangat seru dimainkan secara berbarengan dengan temanmu.



Spesifikasi Game Remnant: From the Ashes

Spesifikasi Remnant: From the Ashes
Minimum:
• OS: Windows® 7 (hanya untuk 64 bit)
• Prosesor: Intel® Core™ i3-7530K @4.2 GHz / AMD® A6-7480 @3.5 GHz
• Memori: 8 GB RAM
• Kartu Grafis: AMD Radeon RX 470 atau lebih setara (VRAM  3 GB+)
• DirectX®: versi 11, Sound Card versi 9.0c
• Penyimpanan: 40 GB tersedia | ±37.5 MB (unduh) dan ±35.7 GB (ukuran data)
Rekomendasi:
• OS: Windows® 7, 8, 8.1, dan 10 (hanya untuk 64 bit)
• Prosesor: Intel® Core™ i5-4590 @3.7 GHz / AMD® Ryzen 3 2200G @3.5 GHz
• Memori: 8 GB+ RAM
• Kartu Grafis: Nvidia GeForce GTX 970  atau lebih setara (VRAM 4 GB)
• DirectX®: versi 11, Sound Card versi 9.0c
• Penyimpanan: 40 GB tersedia | ±37.5 MB (unduh) dan ±35.7 GB (ukuran data)
Link

The Alto Collection

The Alto Collection adalah game endless runner merupakan konversi dari game versi smartphone ke PC dengan judul Alto’s Advanture di Google Play Store dan App Store

Pada game ini sepertinya tidak perlu dibahas lagi, karena sudah sangat familiar di versi mobilenya. Hanya saja game ini tersedia juga untuk versi PC.



Spesifikasi Game The Alto Collection

Spesifikasi The Alto Collection
Minimum:
• OS: Windows® 7 (hanya untuk 64-bit)
• Prosesor: Intel®  / AMD® Dual Core @2.4 Ghz atau lebih cepat
• Memori: 4 GB RAM
• Kartu Grafis: Tersedia dengan GPU / IGPU atau lebih setara (VRAM 512 MB)
• DirectX®: versi 11, Sound Card versi 9.0c
• Penyimpanan: 2 GB tersedia | ±700 MB (unduh) dan ±940 MB (ukuran data)
Link

Masa Berlaku Klaim Gratis Game Remnant: From the Ashes dan The Alto Collection

Game tersebut masih bisa kamu klaim mulai dari Jum’at, 14 Agustus s/d Kamis 20 Agustus 2020, tepat pukul 10 malam (22.00 WIB).

Batas Waktu Game Remnant dan The Alto Collection Gratis
Masa Berlaku

Info untuk game gratis minggu depan berikutnya ialah terdapat 2 game, namun 1 game pernah kita dapatkan sebelumnya. Game tersebut yaitu God’s Trigger dan Enter the Gungeon.


Yup, segitu saja yang dapat Admin bagikan kali ini, pastikan selalu stay tune di Tech Hijau™ setiap saat agar kamu tidak ketinggalan info menarik lainnya seperti ini.


Bagi yang belum berlangganan, kamu bisa subscribe di kolom berlangganan email nantinya kamu mendapatkan notifikasi via email secara GRATIS!

Tak lupa pula buat kalian yang belum add, kalian masih bisa untuk ikuti lini masa posti blog ini via Google News (Berita) JUGA GRATIS! 😄

Semoga Bermanfaat! Happy Gaming!

via Epic Games

Next Post

Game Enter the Gungeon dan Gods Trigger Gratis di Epic Games

Ming Agu 23 , 2020
  Tech Hijau™ – Lagi-lagi Epic Games menggratiskan game berbayar lagi di minggu ke-3 Agustus 2020. Terdapat ada 2 game yang digratiskan yakni Enter The Gungeon dan God’s Trigger.Halo sobat Tech Hijau™, lama gak ketemu lagi. Karena laptop utama Admin dipinjam saudara saya. Jadi telat buat ngepost, namun gak masalah yang penting update […]

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links